SEMINAR NASIONAL AFTI, Pineleng, 15 – 19 Maret 2021
Menyongsong 50 tahun Federasi Konferensi Uskup-uskup Asia (FABC) STF Seminari Pineleng menjadi tuan rumah penyelenggaraan Seminar Nasional Asosiasi Filsafat Teologi Indonesia. Asosiasi Filsafat Teologi Indonesia (AFTI) beranggotakan 11 Perguruan Tinggi dan Fakultas Filsafat Teologi antara lain: Fakultas Teologi Wedhabakti – Universitas Sanata Dharma, STFT Widya Sasana – Malang, STFT Ledalero, Fakultas Filsafat Universitas Parahyangan, Fakultas Teologi Pematang Siantar – Universitas St. Thomas Medan, STF Fajar Timur- Abepura, Fakultas Teologi Unwira – Kupang.
Tiga pertanyaan besar merangkum pertemuan ini yaitu: 1) Bagaimana kehadiran Gereja di Asia dapat menjadi kabar gembira di tengah-tengah kompleksitas persoalan saat ini. 2) Bagaiman Gereja bisa melayani secara efektif dan berkontribusi bagi kehidupan Asia yang lebih baik? 3) Bgaaiman kekayaan dan keanekaragaman hidup dan kebudayaan Asia dapat menyumbang bagi kehidupan Gereja? Pertemuan sendiri akan dibuat secara daring melalui zoom dan dibagi dalam tiga sesi. Sesi pertama akan dibuat bagi peningkatan mutu perguruan-perguruan tinggi filsafat dan teologi Indonesia, yang akan menghadirkan Prof. Dr. Yohanes Gunawan, Tim Ahli Dikti bidang Peningkatan Mutu dan Dr. Marsel Ruben Payong (Assessor BAN-PT). Sesi Kedua dan Ketiga akan diisi dengan diskusi filsafat teologis berkenaan dengan tema menggereja di Asia.
Asosiasi Filsafat Teologi Indonesia (AFTI) merupakan organisasi yang menghimpun semua perguruan tinggi filsafat dan Teologi yang terutama mendidik para calon imam dan pelayan Gereja Katolik. Setiap tahun asosiasi ini mengadakan simposium atau lokakarya dan membahas aneka tema aktual di bidang kehidupan. Tahun sebelumnya acara serupa digelar di Medan, bertempat di Seminari Tinggi Pematang Siantar. STF Seminari Pineleng mendapat kehormatan untuk menyelenggarakan acara ini pada tahun 2021 ini, namun karena situasi pandemik Covid-19, acara tidak bisa diselenggarakan secara langsung, melainkan secara online. Diharapkan bahwa situasi ini menambah jumlah peserta lebih banyak lagi.
Ketua Asosiasi Filsafat Teologi Indonesia, Prof. Dr. Armada Riyanto mengharapkan agar para dosen AFTI hadir seluruhnya dalam pertemuan ini. Bahkan sangat diharapkan bahwa para mahasiswa bisa bertatap muka dengan mahasiswa-mahasiswa lainnya dari seluruh Indonesia, dalam sessi kedua dan ketiga. Pertemuan ini akan menjadi ajang pertemuan secara virtual yang menarik, pertama untuk seluruh mahasiswa Filsafat dan Teologi calon pelayan dan pemimpin Gereja.